KONKRIT NEWS
Rabu, Februari 15, 2023, 15:43 WIB
Last Updated 2023-02-15T08:43:18Z
pesawaran

Pastikan Pantarlih Mendata dengan Teliti, Ketua Panwaslu Kecamatan Kedondong Lakukan Monitoring ke Beberapa Desa

Advertisement

 


Pesawaran - Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Kedondong melakukan monitoring pengawasan melekat (Waskat) pemutakhiran data pemilih yang dilaksanakan oleh petugas Pantarlih se-kecamatan Kedondong, rabu (15/2/2022).


Agung Muharam selaku ketua Panwaslu kecamatan Kedondong pada kesempatan kali ini melaksanakan monitoring di beberapa desa antara lain desa Kedondong dan desa Way Kepayang, didampingi oleh Panwalu Kelurahan/Desa setempat.


Saat diwawancarai, Agung mengatakan pihaknya  melakukan monitoring ini guna memastikan petugas Pantarlih yang bertugas benar benar mendata dari rumah kerumah.


"Hari ini kami Monitoring Waskat di desa kedondong TPS 1 & 2,  didampingi PKD Desa Riki Priatama,  kemudian di Desa Way Kepayang TPS 1, didampingi PKD Desa Aunullah, serta turut mendapingi Anggota PPS Desa Kedondong dan Way Kepayang," ucapnya.


Agung berharap, Petugas pantarlih dapat melaksanakan tugasnya sesuai prosedur yang telah ditetapkan, kemudian ia juga berharap kepada PKD yang sedang melakukan waskat agar menjalankan tugasnya dengan baik.


"Diharapkan semua petugas dapat bekerja sesuai prosedur, agar semua warga negara dapat terpenuhi hak pilihnya sehingga pemilu 2024 nanti dapat terlaksana dengan damai dan sukses," pungkasnya. (*)