Advertisement
Oku Selatan - Komunitas Peduli Alam Wisata (Kompas) Ranau pada Rabu, (23/12/2020), lakukan silaturahmi kepada Bupati Oku Selatan ( Popo Ali Martopo.B.Com) dengan agenda menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya kembali selaku Bupati Oku Selatan untuk yang priode kedua kalinya dan penyampaian beberapa agenda Kompas Ranau ke depannya.
Kompas Ranau merupakan sebuah komunitas/kumpulan anak-anak muda yang sedikit mempunyai rasa peduli dengan lingkungan wisata, khususnya di wilayah Ranau yang mempunyai banyak sumber daya alam, untuk dijaga, dikembang dan dilestarikan dan umum nya di kabupaten Oku Selatan.
Komunitas yang berdiri pada awal bulan Oktober tahun 2020 beberapa bulan lalu yang artinya meski baru kurang lebih dua bulan berdiri, Kompas Ranau sudah mulai bergerak dan peduli serta sudah berusaha membantu pemerintah daerah dalam hal melestarikan dan menjaga aset wisata, budaya serta makanan khas di Ranau khususnya.
Ketua pembina Kompas Ranau Safei Johan Safri, S.H dengan di dampingi oleh beberapa pengurus Kompas Ranau, diterima langsung oleh Bupati Oku Selatan di pendopo rumah dinas Bupati.
Suasana akrab dan penuh rasa kekeluargaan terpancar dalam pertemuan tersebut. Ketua Pembina Kompas Ranau menyampaikan dengan Bupati beberapa agenda Kompas Ranau.
yaitu Pada bulan Desember 2020 Kompas Ranau telah mengadakan lomba foto yang bertema wisata, budaya dan makanan khas Ranau. Juga pada bulan Februari 2021 nanti Kompas Ranau akan mengadakan Lomba kuliner atau masakan khas daerah Ranau serta beberapa rencana lainnya yang telah diprogramkan.
Dalam pertemuan tersebut Safei selaku Ketua Pembina Kompas Ranau, menyampaikan dengan Bupati ucapan selamat dari semua pengurus Kompas Ranau.atas terpilih nya kembali bapak Popo Ali Martopo selaku Bupati Oku Selatan pada pilkada tanggal 9 Desember 2020 tempo hari.
"Atas nama keluarga besar Kompas Ranau kami mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali pak Popo selaku Bupati Oku Selatan. Kami siap untuk bersinergi dengan pemerintah daerah kabupaten Oku Selatan kedepannya, khususnya dalam bidang wisata serta budaya di Ranau serta Oku Selatan umumnya," Ungkap Pengacara kondang di Ibukota ini.
Bupati Popo Ali pun dalam tanggapan nya juga berterimakasih kepada Kompas Ranau yang telah menyempatkan waktu dan berbagi rasa di rumahnya.
"Saya juga sangat berterima kasih kepada rekan-rekan dari Kompas Ranau yang telah berkunjung dan mengucapkan selamat. Saya berharap kedepannya kita bisa saling bantu, saling bersinergi dalam memajukan, menjaga wisata di Ranau khususnya dan di Oku Selatan pada umumnya," Ujar Bupati.
Pertemuan agenda silaturahmi Kompas Ranau selanjutnya ditutup dengan photo bersama.
( YELI / Kn )