Advertisement
YBM PLN LAMPUNG SALURKAN 100 AL QUR'AN
Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Lampung mengadakan Program Jumat Cahaya dengan memberikan wakaf Alquran dan bantuan tunai kepada beberapa pondok pesantren dan panti asuhan. Program ini merupakan salah satu bentuk perhatian YBM PLN UID Lampung dalam mendukung kegiatan menghafal alquran di kalangan masyarakat sekaligus menyantuni anak-anak yatim piatu yang berada di panti asuhan.
“Alhamdulillah hari ini, kami telah menyalurkan 100 Alquran kepada Pondok Pesantren Miftah Daar, Panti Asuhan Mardhotilah, dan Askar Kauny. Semoga bisa menjadi berkah dan dapat melahirkan hafidz/hafidzah baru di lingkungan kita, amin”. ungkap Eki Putra selaku Ketua YBM PLN UID Lampung, Jum'at (11/09).
Bantuan yang disalurkan oleh YBM merupakan hasil zakat dari para pegawai PT. PLN (Persero) UID Lampung. Bantuan ini diberikan kepada para penghafal Alquran yang saat ini tengah menjalankan program tahfidz. Selain itu, bantuan berupa uang tunai juga diberikan untuk membantu meringankan biaya operasional pengelolaan pondok pesantren tahfidz quran maupun panti asuhan.
Semoga kegiatan ini dapat membantu mereka dan menambah berkah pada para muzakki yang menitipkan zakatnya melalui YBM PLN serta mendapatkan pahala yang terus mengalir dari kebaikannya membantu hafidz quran dan anak yatim.
“Terima kasih YBM PLN, semoga Allah balas dengan pahala yang melimpah dan keberkahan hartanya,' ujar ustadz Affat."
Selanjutnya, Untuk kemudahan informasi dan layanan silakan menghubungi Contact Center di telepon (0721) 123, website www.pln.co.id, email pln123@pln.co.id, Facebook PLN 123, Twitter @PLN_123 atau download aplikasi PLN Mobile di PlayStore untuk pengguna handphone android. Informasi jadwal padam karena pemeliharaan dapat dilihat di Facebook Fanpage PLN Distribusi Lampung dan Instagram @plndislampung.