Advertisement
Lampung - Mantan anggota Dewan Kota Bandar Lampung yang saat ini berhasil duduk di kursi Legislatif Provinsi Lampung, Kostiana, melangsungkan giat resesnya di Kecamatan Panjang dan Wayhalim, Kota Bandar Lampung, Sabtu (16/05/2020).
Ditengah kegiatan tersebut, beberapa perwakilan masyarakat mengeluhkan soal drainase yang sudah dangkal dan ketika hujan turun akan menimbulkan banjir. Kemudian juga soal jalan lingkungan di RT 07, Lingkungan II yang kondisinya sudah memprihatinkan dan belum mendapatkan perhatian dari Pemerintah setempat.
Menanggapi keluhan dari para konstituennya, Sekretaris Komisi IV DPRD Provinsi Lampung tersebut berjanji akan menindak lanjuti, keluhan dari para masyarakat Kota Sepang, Wayhalim.
“Aspirasi ini akan saya tampung terlebih dahulu, karena ini semua ada prosedurnya. Tapi tetap keluhan dari mereka akan saya prioritaskan," pungkasnya. (Red/KN)