Dianakrobi
Sabtu, Maret 28, 2020, 13:24 WIB
Last Updated 2020-03-28T06:24:16Z
BeritaDaerahPringsewu

Penanggulangan DBD dan Covid-19, Wabup Pringsewu Adakan Sosialisasi di Kecamatan Ambarawa

Advertisement
PRINGSEWU|konkritnews.com
Kegiatan sosialisasi penanggulangan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dan Virus Corona (Covid-19) yang diadakan di Balai Pekon/Desa Ambarawa, Kecamatan Ambarawa, Jum’at, (27/03/2020).

Diharapkan dengan diadakannya sosialisasi ini, akan menambah pemahaman masyarakat Kecamatan Ambarawa bagaimana cara penanggulangan DBD dan Covid-19 dengan benar.

Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh Wakil Bupati (Wabup) Pringsewu, Dr. Hi. Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., CA., CMA, dan didampingi oleh Staf Ahli Bupati Pringsewu Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Relawan, SE.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Drs. Zulfuad Zahari, Plt Kadis P3AP2KB, Drs. Hi. Sunargianto, Sekretaris Camat, Kepala Pekon/Desa se-Kacamatan Ambarawa, Kepala UPT Puskesmas, serta diikuti oleh para Kepala Dusun, RT, Tokoh Masyarakat, Petugas PSN, dan Kader Jumantik.

Wakil Bupati Pringsewu meminta masyarakat untuk dapat lebih peduli lagi dengan lingkungan sekitarnya, karena pemerintah tidak bisa menanggulangi sendiri masalah DBD dan Covid-19.

Pemerintah perlu dukungan dari semua pihak termasuk masyarakat, harus menjadi perhatian bersama untuk dapat menanggulanginya.

Mengenai DBD, Wabup Pringsewu berharap masyarakat dapat selalu menjaga kebersihan lingkungan rumahnya. Tidak adanya sampah, dan barang-barang yang tidak terpakai langsung dibuang atau ditimbun, agar tidak menjadi sarang perkembangbiakan nyamuk, serta diusahakan dapat menanam tanaman serai merah atau lavender dipekarangan rumahnya, karena serai merah dan lavender termasuk tanaman yang tidak disukai oleh nyamuk.

Masalah penyebaran Virus Corona (Covid-19), Wabup Pringsewu berpesan kepada masyarakat untuk dapat selalu berperilaku hidup bersih, menjaga kondisi badan untuk tetap fit, mengurangi kegiatan diluar rumah, dan tidak mengadakan kegiatan yang dapat mendatangkan banyak orang.
(ROBI/KN/RED)