Advertisement
Pilkada Serentak Tahun 2020, Ini Kata Tokoh Anak Muda Lampung
Menjadi kepala daerah atau pimpinan daerah merupakan jabatan yang mulia. Namun, dari jabatan itu, pertanggung jawaban yang di pikul sangatlah besar.
Mulai dari masa jabatan setelah dilantik hingga akhir periode, semua apa yang dilakukan oleh kepala daerah itu, untuk daerah yang di pimpin nya, kelak akan jadi tanggung jawab besar kepala daerah kepada Allah SWT.
Terkait topik problematika kepala daerah yang sedang hangat-hangatnya, Suci Febrina selaku tokoh anak muda Lampung memberikan tanggapan nya.
Suci mengatakan kedudukan kepala daerah merupakan kedudukan yang terhormat karena memiliki kekuasaan pada daerah yang di pimpin nya.
Melihat hal itu, lanjut kata Suci, terkadang warga terkesan 'asal pilih' karena ada nya pemberian uang maupun sembako, namun malah tak melihat track record jejak kepala daerah yang benar-benar berkompeten.
"Maka sangat disayangkan, jika memilih karena pertimbangan uang maupun sembako, seharusnya lihat lah track record kepala daerah, jadi bisa tau kinerja kedepannya"Kata Suci kepada media, Selasa (7/1).
Suci pun berharap kepada warga untuk dapat bisa bersama-sama terus memperbanyak referensi terkait track record kepala daerah, agar bisa kelak dapat merasakan pemimpin yang berkompeten dan merakyat.
"Pastikan track record nya, karena kita perlu pemimpin yang track record integritas yang jelas"Harap Suci. (Ian)