Advertisement
Hadapi Era Digital. Korem 032/WBR adakan Pelatihan Komputer
Pernah dengar ungkapan “man behind the gun”? Istilah ini sangat tepat dalam menyikapi kemajuan TI (Teknologi Informasi). Dengan kata lain, segala pekerjaan yang berbasis komputerisasi maupun sistem informasi akan berfungsi dengan baik bila manusia yang mengawakinya paham betul dengan teknologi informasi.
Menyikapi hal ini, TNI AD khususnya Korem 032/Wirabraja telah melakukan terobosan-terobosan melalui pelatihan, kursus dan pendidikan TI secara terus menerus dilingkungan kerjanya, termasuk merangkul sekolah sekolah SMK untuk bersinergi dan menyiapkan tunas tunas muda bangsa ini dalam menghadapi perkembangan teknologi di era digitalisasi ini.
Seperti yang baru saja dilaksanakan pada tanggal 13 Juni 2019 kemarin bertempat di SMK Kartika 1-2 Padang telah diadakan pelatihan Komputer untuk guru dan juga prajurit Korem 032/Wirabraja.Pelatihan yang diberikan berupa instalasi web server,pembuatan web, konfigurasi plugin dan template yang akan digunakan untuk web.
Komputer skill adalah kegiatan untuk mengasah kemampuan seseorang dalam mengoperasikan apapun yang berkaitan dengan komputer. Mulai dari menjalankan berbagai program, mengetahui fungsi dari setiap software, dan lainnya. Bagi mereka yang terjun dalam dunia kerja, sekolah, bahkan usaha sekalipun wajib menguasai teknologi. Ketika di dalam diri seseorang memiliki bekal yang cukup dalam bidang teknologi, maka untuk melangkah ke depan di zaman modern sekarang menjadi lebih mudah.
TNI punya semboyan “Bersama rakyat TNI kuat”. Inilah salah satu implementasi Korem 032/Wirabraja terhadap semboyan tersebut. Korem 032/Wirabraja menyikapi tantangan digital ini dengan mengundang masyarakat sipil untuk bahu-membahu menjaga negara dari segala bahaya, dan ancaman baik yang bersifat tradisional maupun non tradisional. Salah satunya melalui pelatihan dan penguasaan komputer.