Advertisement
Bandar Lampung - Salah satu tempat hiburan malam di Bandar Lampung, menuai kritikan. Pasalnya, salah satu pelanggannya merasa tertipu oleh ulah karyawan Citra Karaoke yang berada di bilangan Telukbetung, Bandar Lampung.
Kepada wartawan, Agung yang adalah korban penipuan mengatakan, dirinya dan beberapa orang teman bermaksud menyegarkan pikiran ditempat karaoke ternama itu setelah seharian penat bekerja. Agung pun memesan ruangan untuk dua jam.
Dua jam kemudian, Agung berhenti dan berniat pulang. Namun Anehnya, saat membayar di kasir, Agung dikenakan tiga jam berikut membayar jasa LC. Sementara Agung hanya memesan dua jam. Setelah beradu argumen. Sang kasir akhirnya memberikan dua jam.
Agung mengatakan, bila dirinya merasa ditipu oleh karyawan karaoke Citra tersebut. Dikatakan Agung, sebelum memesan room, terlebih dahulu menanyakan kepada waitres.
“Masak saya suruh bayar tiga jam berikut jasa LC nya padahal saya pesannya cuma dua jam, inikan aneh,” ucap Agung, Selasa (26/12/2017).
Selain itu, lanjut Agung, ada beberapa item pesanan yang ada di struk namun dirinya merasa tidak memesan.
“Pas ditanya ke kasirnya jawabnya itu sudah peraturan. Saya ngotot dan saya gak mau bayar segitu,” tuturnya.
Agung menjelaskan, total yang harus dibayar mestinya kurang dari dua juta dan itu harus dibayar sebesar Rp 2,7 juta lebih.
“Setelah ditanya berulang-ulang, akhirnya si kasir sudah peraturan. Jadi jelas kami ditipu,” ujar Agung.
Oleh karena itu, lanjutnya, ini jadi pelajaran bagi masyarakat yang hendak masuk ke tempat hiburan agar lebih teliti agar tidak ditipu oleh pihak tempat hiburan.
“Setelah kami protes mereka lalu kasih pengurangan. Anggap ini pelajaran agar lebih teliti biar tidak ditipu,” tambahnya.
Hingga berita ini diturunkan, pihak management Citra Karaoke yang berada di bilangan Telukbetung Bandarlampung belum bisa dikonfirmasi. (IWO/KN)